Deskripsi
Majalah Fazilet Kids
Materi : Jangan Mudah Percaya! Itu Hanya Ilusi
Panjang : 27 cm
Lebar : 21 cm
Halaman: 48 Hal
Not: Terdapat beragam Materi-materi menarik dan mengasah otak, untuk mengembangkan Potensi dan wawasan Anak-anak.
Rp 30.000 Harga aslinya adalah: Rp 30.000.Rp 25.500Harga saat ini adalah: Rp 25.500.
Hai, Teman-Teman!
Otak merupakan salah satu organ tubuh paling menakjubkan yang dianugerahkan Allah SWT kepada kita. Bagaimana tidak? Hal ini karena otak mampu memproses miliaran sinyal listrik per detik dan memicu respons tubuh terhadap sinyal-sinyal tersebut dalam hitungan milidetik. Akan tetapi, kecepatan otak yang luar biasa ini terkadang membuat kita melakukan kekeliruan. Misalnya, otak bisa saja memberikan penanggapan yang berbeda terhadap hal-hal yang kita lihat. Pada edisi kali ini, kita akan menelaah bagaimana otak bisa mengecoh kita. Selain itu, kita juga akan membaca tulisan-tulisan yang akan menghibur sekaligus menambah ilmu pengetahuan kita. Jadi, tunggu apa lagi? Balik setiap halaman dengan penuh semangat!
BELI SEKARANG:
Majalah Fazilet Kids
Materi : Jangan Mudah Percaya! Itu Hanya Ilusi
Panjang : 27 cm
Lebar : 21 cm
Halaman: 48 Hal
Not: Terdapat beragam Materi-materi menarik dan mengasah otak, untuk mengembangkan Potensi dan wawasan Anak-anak.
Dimensi | 27 × 21 cm |
---|
Hai, Teman-teman!
Apakah kamu suka memandangi langit? Kalau aku sih sangat suka. Pada siang hari, ada awan-awan yang berarak di langit biru, sedangkan pada malam hari, ada bulan dan bintang-bintang yang menghiasi angkasa. Saat memandanginya, aku juga suka berimajinasi. Aku membayangkan bagaimana perjalanan di ruang angkasa, pergi ke bulan, dan menyaksikan bintang-bintang lebih dekat. Kalau kamu juga suka berimajinasi menggapai bintang-bintang sepertiku, edisi ini sangat cocok buat kamu baca.
BELI SEKARANG:
HAI, TEMANKU!
Aroma apa yang paling kamu sukai? Apakah aroma kue yang baru keluar dari oven, aroma cokelat leleh, ataukah aroma buku…? Aku sepertinya mendengarmu berkata, “Semuanya memiliki aroma yang harum.” Namun, pada bulan ini kami telah menyiapkan majalah yang beraroma mawar khusus untukmu. Bersiaplah untuk membaca kisah tentang Mawar, Sang Ratu Bunga, yang mampu memikat setiap hati dengan keharumannya. Berbagai cerita lainnya yang akan membuat wajahmu tersenyum dan pikiranmu terbuka juga sedang menantimu di lembaran-lembaran majalah kami.
Selamat membaca!
BELI SEKARANG:
Hai, Teman-teman!
Nutrisi (makanan) adalah kebutuhan kita yang paling mendasar. Sebab, sel-sel dalam tubuh kita membutuhkan energi dari makanan yang kita konsumsi agar bisa terus bekerja sebagaimana mestinya. Namun, ada beberapa hal penting yang harus kita perhatikan saat mengonsumsi makanan.
Pertama-tama, memperhatikan apa yang kita makan sangatlah penting. Apakah makanan yang kita konsumsi itu bermanfaat bagi tubuh kita atau malah sebaliknya? Selain itu, seberapa banyak dan sering kita harus mengonsumsi makanan tersebut? Pada edisi ini, artikel “Gizi Seimbang untuk Kebutuhan Tubuh” yang akan menjawab berbagai pertanyaan tersebut sudah menantimu. Mari kita bersama-sama menyelami edisi yang menyenangkan dan penuh dengan wawasan menarik ini!
BELI SEKARANG:
Makhluk yang paling tinggi derajatnya adalah nabi terakhir, Nabi Muhammad Shallallāhu ‘alaihi wa sallam. Segala sesuatu diciptakan karena beliau telah diciptakan. Seandainya beliau tidak diciptakan, niscaya segala sesuatu pun tidak akan pernah diciptakan.
Allah SWT berfirman dalam hadis qudsi tentang Nabi Muhammad SAW sebagai berikut, “Seandainya engkau tidak ada, niscaya aku tidak akan pernah menciptakan segala sesuatu.”
Karena telah menciptakan Nabi Muhammad SAW, Allah SWT juga menciptakan segala sesuatu yang ada di dunia ini, seperti manusia, hewan-hewan, pohon-pohon, buah-buahan, dan segala sesuatu yang terlintas di pikiran kita. Allah SWT mengutus Nabi Muhammad SAW sebagai nabi terakhir kepada umat manusia dan jin.
Karena merupakan penutup para nabi dan rasul, Rasulullah SAW disebut sebagai “Khatamul Anbiya”.
BELI SEKARANG:
Bayangkanlah, Anda sedang duduk di tepi pantai yang sangat indah nan sunyi sambil menutup mata dan menikmati suara ombak. Pertama-tama, terdengar di telinga Anda suara hantaman air yang bergemuruh, lalu suara air yang beriringan kembali ke laut. Kemudian, Anda juga mendengar suara butiran pasir yang terseret air dari tepian pantai. Ombak pun seolah-olah menghantam stres yang bertumpuk dalam pikiran Anda, melepaskan sebagiannya, dan perlahan-lahan membawanya pergi menjauh. Pemandangan laut dapat menenangkan hati dan menghilangkan stres. Duduk di tempat sunyi dengan suara ombak selama lima menit dapat melambatkan gelombang otak dan menenangkan pikiran. Suara ombak merupakan terapi alami yang sangat ampuh dalam hal menenangkan pikiran. Sebagaimana ombak yang terbentuk akibat perubahan energi menjadi gerakan di permukaan laut, setiap tarikan dan embusan napas kita juga memberikan energi pada tubuh serta manfaat pada kesehatan fisik dan mental. Gerakan ombak yang teratur, aliran napas yang juga demikian, dan gerakan-gerakan beritme lainnya dapat membentuk keteraturan dan ketenangan dalam pikiran. Ketenangan dan kedamaian yang muncul dalam pikiran ini akan memengaruhi tubuh dan jiwa manusia. Topik utama pada edisi kali ini adalah “Nyawa Kehidupan: Napas”, salah satu hal yang sangat penting dalam kehidupan. Para ahli juga telah mendukung pembahasan topik ini dari berbagai aspek. Ketika membaca edisi ini, Anda akan menemukan banyak detail penting mengenai napas, seperti latihan menahan napas, pentingnya bernapas melalui hidung bagi kesehatan, penggunaan karbon dioksida di dalam sel tubuh oleh respirasi anaerob, fungsi paru-paru, dan terapi oksigen murni dengan hiperbarik.
BELI SEKARANG:
Masukan nomor WA Anda untuk menerima informasi dan promo menarik kami.
Copyright © Penerbit Fazilet. All rights reserved.
Pembaca Bijak Adalah Pembaca yang Selektif.
Copyright © Penerbit Fazilet. All rights reserved.